Jumat, Mei 13, 2011

Organisasi Usaha Sederhana

  • Pengertian
Organisasi usaha sederhana adalah organisasi usaha yang kegiatan usahanya berskala kecil, dilakukan oleh masyarakat dengan modal yang relatif kecil dab dikelola dengan manajemen yang sederhana, bergerak dalam lapangan bisnis, baik perdagangan barang dan jasa maupun industry. Organisasi usaha sederhana sering disebut sebagai unit usaha kecil, dimana usaha ini biasanya dimiliki oleh perseorangan atau sekelompok orang dengan tidak berbentuk badan hukum.

Penyusunan dan Penempatan Orang-Orang dalam Struktur Organisasi

Keberhasilan pelaksanaan strategi perusahaan sangat dipengaruhi oleh struktur organisasi. Struktur mengidentifikasikan kegiatan-kegiatan kunci perusahaan dan cara kegiatan-kegiatan tersebut dikoordinasikan untuk mencapai tujuan perusahaan. Persoalan yang muncul adalah, bagaimana membuat struktur organisasi yang efektif? Yang sejalan dengan strategi perusahaan? Menurut Alfred Chandler dalam Strategy and Structure, yang dikutip oleh Pranowo Hadi, bahwa untuk menentukan urutan strategi struktur yang lazim dalam perusahaan-perusahaan besar, yaitu : 
  1. Pemilihan Strategi Baru
  2. Masalah administratif dan penurunan kerja
  3. Perubahan ke suatau struktur organisasi yang lebih sesuai dengan kebutuhan strategi
  4. Peningkatan profitabilitas dan pelaksanaan strategi

Minggu, Mei 08, 2011

Analisis Permintaan dan Penawaran

PERMINTAAN

1. Arti Permintaan
Permintaan yaitu jumlah barang atau jasa yang ingin dibeli pada berbagai tingkat harga, waktu, dan tempat tertentu.


2. Pembagian Permintaan

a. Berdasarkan kemampuan atau daya beli
Berdasarkan kemampuan atau daya beli, permintaan dibagi menjadi permintaan potensial, permintaan efektif, dan permintaan absolut.

Pengertian Dasar Ekonomi


Kehidupan adalah dinamis, berubah seiring dengan berjalannya waktu. Contoh: jika harga BBM naik 20% berdasarkan keputusan pemerintah maka angkutan kota akan menaikkan tarifnya. Harga barang-barang di pasar juga ikut naik, ibu-ibu rumah tangga harus labih cermat dalam membelanjakan uangnya, semua peristiwa tersebut adalah peristiwa ekonomi yang menjadi bahasan dalam ilmu ekonomi.

  • Ilmu ekonomi
Persoalan-persoalan ekonomi telah ada semenjak ribuan tahun yang lalu. Namun demikian, ilmu ekonomi itu sendiri dapat diamati perkembangannya lewat sebuah buku Adam Smith yang berjudul An Inquiry into The Nature and Causes of The Wealth Of Nations.